Lifestyle Blogger Medan: Karya Kampung Berseri Astra, Melihat Asa Jadi Nyata di SD Negeri 028067

Guru dan Para Murid SD Negeri 028067

"Tujuan pendidikan itu untuk mempertajam kecerdasan, memperkukuh kemauan serta memperhalus perasaan." -Tan Malaka.

ALFIE A RASYID, Medan

HANGATNYA mentari pagi menemani perjalananku menuju SD Negeri 028067 di Jalan Sabit Kelurahan Cengkeh Turi, Kecamatan Binjai Utara, Sumatera Utara. Saya memutuskan mengunjungi sekolah ini, karena ia menjadi bagian dari Kampung Berseri Astra (KBA) sejak 2015 lalu. Banyak perubahan yang dialami sekolah ini sejak menjadi bagian dari program KBA.

Meski jarak rumah di Medan dengan sekolah di Binjai ini lumayan jauh, tapi saya tak patah semangat. Sama halnya dengan SD Negeri 028067 ini, yang semangat mengubah kualitas pendidikan di Kampung Cengkeh Turi. Mengingat itu, rasa penat pun hilang ketika kaki ini menginjak halaman sekolah itu. Seolah pintu gerbang yang kokoh itu menyambut kedatanganku dengan hangat.

Lingkungan sekolah tampak bersih, hijau nan asri. Banyak pohon tertanam rapi di sana. Berbagai jenis bunga juga menghiasi halamannya, berpadu dengan bunga dalam pot yang diletakkan di selasar maupun di rak besi yang disandarkan ke dinding kelas.

Alfie Di Depan Lukisan Mural SD Negeri 028067


Pekarangan sekolah ini sangat berseri, ibarat Kampung Berseri Astra.  Mengapa? karena selain asri oleh tumbuh-tumbuhan, sebuah kolam ikan kecil juga terdapat di depan perpustakaan. Sementara tembok di sebelah kiri pintu masuknya, dihias dengan cat mural berdasar warna biru yang menggambarkan aktivitas positif anak-anak, seperti ajakan Buang Sampah Pada Tempatnya,  Saya Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas, dan Yuk Cuci Tangan dengan Air Bersih dan Sabun Agar Terhindar dari Kuman dan Penyakit. Makin lengkap, saat sejauh mata memandang, ada tulisan Grup Astra Medan.

Guru SD Negeri 028067, Bayu, mengatakan, perubahan lingkungan sekolah ini menjadi pusat pendidikan yang asli dan berseri dimulai sejak mendapat pembinaan dari Astra. Ditambah lagi dengan status sekolah yang sudah berubah lebih baik. Hal itu membuat warga sekolah menjadi semangat mengajar dan menuntut ilmu.

"Sekolah ini sudah berstatus Adiwiyata Nasional." ujar Bayu ketika saya temui di sela-sela kunjungan kala itu.

Status Adiwiyata Nasional. Itu artinya,  sekolah di Kelurahan Cengkeh Turi ini sudah menjadi sekolah mandiri oleh negara. Telah menerapkan sistim mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup melalui tata kelola sekolah yang baik untuk mendukung pembangunan berkelanjutan.

Gerbang Sekolah SD Negeri 028067


Sebagai Sekolah Adiwiyata Nasional, SD Negeri 028067 memang berbanding lurus dengan kondisinya. Status KBA ditambah status Sekolah Adiwiyata Nasional menjadi daya tarik bagi orangtua siswa untuk menyekolahkan anaknya ke SD Negeri 028067. Setelah berstatus KBA, Astra memberikan bantuan-bantuan yang bermanfaat seperti gerobak baca, pohon penghijauan dan beasiswa. Beasiswa memang dibutuhkan karena mayoritas siswa di sekolah SD Negeri 028067 memang berasal dari keluarga kurang mampu.

Menjadi bagian dalam program KBA menjadi pancing bagi seluruh warga sekolah untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah. Warga sekolah semakin paham tentang pentingnya perlindungan dan pengelolaan lingkungan sekolah. Mereka menjaga dan merawat lubang biopori, bunga, pohon, serta memelihara ikan dan burung secara bersama-sama.

Saya memang tidak ada menemukan sampah kertas atau plastik yang berserakan di lingkungan sekolah. Sampah daun pun hampir tidak ada. Saat saya ke kamar mandi sekolah, tidak ada bau di sana. Dan ada aturan di sekolah, jika siswa atau guru ingin ke kamar mandi, maka wajib melepas sepatu. Siswa dan guru harus menggunakan sandal khusus.

"Setelah berstatus Sekolah Adiwiyata Nasional, kini SD Negeri 028067 sedang bersiap menuju status Sekolah Mandiri." kata guru itu.

Status Sekolah Mandiri adalah tingkatan tertinggi dari program Sekolah Adiwiyata. Beragam persiapan telah dilakukan sekolah, diantaranya menambah jumlah sekolah imbas (binaan) yang belum menjadi Sekolah Adiwiyata. Saat ini,  SD Negeri 028067 sudah mempunyai enam sekolah imbas (binaan). Program KBA menjadi pancing bagi mereka untuk meraih status Sekolah Mandiri. Kerjasama sekolah SD Negeri 028067 dengan Astra menjadi nilai tambah bagi upaya mereka untuk menjadi Sekolah Mandiri.


** Peringkat Kualitas Sistim Pendidikan di Indonesia.

Infografis Peringkat Pendidikan Indonesia


Bapak Pendidikan Nasional Indonesia, Ki Hajar Dewantara menyebutkan: Hanya pendidikan yang bisa menyelamatkan masa depan, tanpa pendidikan Indonesia tak mungkin bertahan.

Di masa kini, itu masih benar adanya. Pemerintah telah melakukan berbagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Anggaran dana pendidikan yang besar dan pembaruan kurikulum telah dilakukan. Pemberian dana BOS dan Kartu Indonesia Pintar telah diterapkan sejak beberapa tahun lalu untuk mengurangi beban finansial bagi masyarakat dalam menyekolahkan putra-putrinya. Selain itu juga agar kualitas pendidikan di Indonesia terus membaik.

Berdasarkan laporan dipublikasikan World Economic Forum pada 2016-2017, peringkat kualitas sistim pendidikan di Indonesia berada di urutan ke-54 dengan skor poin 4,3 dari 7 (sempurna). Tertinggal 31 level dari negara tetangga kita, Malaysia yang ada di peringkat 23. Sementara itu, Inggris ada di rangking 24 dan Amerika Serikat di posisi ke-25.

Posisi negara dengan sistem pendidikan terbaik adalah Finlandia yang sangat terkenal dengan sistem pendidikannya yang tidak mengklasifikasikan siswa sesuai tingkat kecerdasannya. Semua siswa masuk kelas yang sama tanpa pembedaan kemampuan. Sistim pendidikan ini telah memberikan hasil yang sangat menggembirakan dari kesenjangan antara siswa lemah dan siswa cerdas. Ini artinya kecerdasan hampir merata untuk semua siswa, sehingga skor kesenjangan antara yang pintar dan bodoh adalah yang terendah di dunia. Selain itu, siswa di Finlandia tidak kelebihan beban karena pekerjaan rumah yang diberikan sangat sedikit. Hanya ada 1 ujian wajib yang harus ditempuh oleh seorang siswa Finlandia saat usianya 16 tahun.

Peringkat kedua, adalah negara Swiss. Proses belajar mengajar dilakukan dalam berbagai bahasa tergantung pada daerah di Swiss. Di antara bahasa utama yang digunakan adalah Jerman, Perancis dan Italia. Hanya 5% siswa masuk sekolah swasta di Swiss. Apa yang menarik dan patut dicontoh dari sistem pendidikan Swiss adalah mereka mengisolasi siswa sesuai kemampuan mereka saat mulai dari SMA.

Sementara posisi negara dengan sistim pendidikan terbaik ketiga di dunia adalah Belgia. Berbagi posisi yang sama dengan negara Swiss dengan perolehan skor 6,2 poin. Belgia memiliki 4 kategori sekolah menengah yang berbeda, yaitu sekolah menengah reguler, sekolah teknik, sekolah dengan pendidikan kejuruan dan institusi pendidikan. Komisi Fulbright Amerika Serikat, yang menjadi tuan rumah program pertukaran pelajar dengan Belgia dan Luksemburg, mengatakan bahwa pendidikan adalah prioritas yang sangat tinggi dan mendapat alokasi anggaran tahunan terbesar oleh pemerintah Belgia. Sistim pendidikan publik dan swasta dapat dinikmati oleh semua orang Belgia dari usia 4 sampai 18 tahun dengan biaya sangat rendah atau bahkan gratis.

Dan untuk posisi negara dengan sistim pendidikan terbaik keempat adalah Singapura. Tidak mengherankan bila Singapura berada dalam daftar negara dengan sistim pendidikan terbaik di dunia. Dengan skor 6,1 poin, Singapura berada di urutan keempat, sekaligus peringkat yang teratas di benua Asia. Singapura mencatatkan nilai yang sangat tinggi dalam tes Program Penilaian Siswa Internasional (PISA) dimana tes tersebut bertujuan untuk mengukur dan membandingkan kinerja siswa di seluruh dunia. Namun, tidak mudah berada di antara negara-negara yang paling kuat dalam sistem pendidikan, di mana orang-orang Singapura dikatakan sedikit tertekan di usia muda.

Secara umum, pendidikan berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak, kepribadian, serta peradapan yang bermartabat dalam hidup dan kehidupan atau dengan kata lain pendidikan berfungsi memanusiakan manusia agar menjadi manusia yang benar sesuai dengan norma yang dijadikan landasannya. Dari pendidikan, seseorang akan belajar menjadi seorang yang berkarakter dan mempunyai ilmu pendidikan dan sosial yang tinggi.

Penyebab rendahnya mutu pendidikan di Indonesia antara lain adalah masalah efektifitas, efisiensi dan standarisasi pengajaran. Hal tersebut masih menjadi masalah pendidikan di Indonesia pada umumnya. Selain kurang kreatifnya para pendidik dalam membimbing siswa, kurikulum yang sentralistik membuat potret pendidikan semakin buram. 

Kurikulum hanya didasarkan pada pengetahuan pemerintah tanpa memperhatikan kebutuhan masyarakat. Pendidikan tidak mampu menghasilkan lulusan yang kreatif. Kurikulum dibuat di Jakarta dan tidak memperhatikan kondisi di masyarakat bawah atau di daerah sampai daerah terpencil. Hal tersebut membuat para lulusan hanya pintar cari kerja dan tidak bisa menciptakan lapangan kerja sendiri. Padahal lapangan pekerjaan terbatas.

Masalah mendasar pendidikan di Indonesia adalah ketidakseimbangan antara belajar yang berpikir (kognitif) dan perilaku belajar yang merasa (afektif). Belajar bukan hanya berpikir tapi melakukan berbagai macam kegiatan seperti mengamati, membandingkan, meragukan, menyukai, semangat dan sebagainya.

Setidaknya ada beberapa permasalahan yang bisa teridentifikasi dalam dunia pendidikan di Indonesia yaitu: rendahnya kualitas sarana fisik, rendahnya kualitas guru, rendahnya kesejahteraan guru, rendahnya prestasi siswa, rendahnya kesempatan pemerataan pendidikan, rendahnya relevansi pendidikan dengan kebutuhan, dan mahalnya biaya pendidikan.


Beberapa Dampak Dari Luar Yang Mempengaruhi Pendidikan

Ekonomi, di mana masih beredar buku-buku sekolah atau buku untuk siswa yang harganya mahal. Dari situ bisa mempersulit orang yang kurang mampu. Kurang meratanya beasiswa di sejumlah daerah di Indonesia yang padahal masih banyak daerah-daerah terpencil yang sangat membutuhkannya.

Sosial, kurang kesadaran di setiap manusia tentang pentingnya pendidikan, karena rasa sosial yang masih kurang terhadap orang-orang yang tidak mampu untuk melanjutkan pendidikannya. Masih banyak pula yang mengesampingkan pendidikan, padahal kita semua tahu pendidikan itu penting. Dan masyarakat yang bisa dikatakan orang berada yang mampu untuk membantu, tetapi hatinya kurang tergerak untuk membangun suatu sekolah sosial yang diperuntukkan bagi anak-anak yang kurang mampu, anak jalanan atau semacamnya karena rasa sosial yang kurang.

Lingkungan, seperti lingkungan yang berkarakter sangatlah penting bagi perkembangan individu yang mendukung cinta Tuhan dan segenap ciptaan-Nya, kemandirian, tanggung jawab, kejujuran, hormat dan sopan santun sangatlah penting didalam dunia pendidikan. Dan keluarga adalah institusi pertama tempat anak memabangun karakternya.

*** Binaan Astra Kepada SD Negeri 028067

Selain Pak Bayu, saya juga  bertemu dengan Ibu Rut. Beliau Personal in Charge (PIC) KBA Cengkeh Turi, Binjai. Saya sempat menanyakan tentang hal-hal yang Astra berikan kepada SD Negeri 028067. Rasa penasaran pun muncul karena melihat kondisi pendidikan di Indonesia.

Berkaca pada permasalahan di atas, ternyata Astra memberikan beasiswa untuk memajukan pendidikan di Indonesia. Di Kampung Cengkeh Turi Binjai Utara misalnya, Astra memberikan bantuan kepada 35 siswa SD, SMP dan SMA yang bertempat tinggal di Lingkungan VI. Beasiswa itu sudah diberikan sebanyak tiga semester atau sejak desember 2017.


Beberapa Tanaman Di SD Negeri 028067

Program lainnya adalah melengkapi wahana permainan di sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), membangun tembok (dinding) sekolahnya, memperbaiki jalan rusak, menyelenggarakan festival permainan tradisional, dan menyediakan gerobak baca.

Melalui program KBA ini, masyarakat dan perusahaan dapat berkolaborasi bersama mewujudkan wilayah yang bersih, sehat, cerdas, dan produktif sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat di wilayah KBA. Grup Astra saat ini memiliki 77 Kampung Berseri Astra (KBA) yang tersebar di seluruh provinsi di Indonesia.

Di Sumatera Utara, KBA berada di Lingkungan VI Kelurahan Cengkeh Turi Kecamatan Binjai Utara. Astra terus mendukung dan membina Kampung Cengkeh Turi ini sebagai KBA selama lima tahun. Program ini sudah berjalan tiga tahun.


Tong Sampah SD Negeri 028067 Berdasarkan Jenisnya

Sesuai dengan salah satu Catur Dharma yang menjadikan Astra menjadi milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara, maka Astra juga berkeinginan agar kehadiran Lingkungan VI, kelurahan Cengkeh Turi sebagai KBA juga menjadi milik yang bermanfaat bagi lingkungan yang lain dan menginsipirasi lingkungan-lingkungan lain di sekitarnya.

Saat ini, ada 10 sekolah SD yang dibina oleh Sekolah SD Negeri 028067. Sekolah tersebut membina sekolah lainnya atau menjadi contoh untuk membuat kolam, apotek hidup, green house, bipori, kompos, dan bank sampah di sekolah.


KOLAM


Kolam Di Depan SD Negeri 028067


Manfaat kolam di sekolah adalah dapat membudidayakan ikan. Selain itu bisa dijadikan bahan penelitian tentang cara hidup ikan dan lainnya.

APOTEK HIDUP


Apotek Hidup SD Negeri 028067


Apotek hidup merupakan pemanfaatan tanah kosong untuk ditanami tanaman obat-obatan secara alami. Di SD Negeri 028067 terdapat berbagai jenis tanaman apotek hidup yang terpelihara.


GREEN HOUSE


Green House SD Negeri 028067



Green house atau rumah hijau merupakan rumah yang atap dan dindingnya terbuat dari kaca atau plastik. Istilah itu lebih dikenal dengan rumah kaca. Padahal bisa juga menggunakan rangka pipa aluminium, plastik untuk atap, dan kasa anti nyamuk untuk dinding. Manfaatnya untuk pengembangbiakan tumbuh-tumbuhan atau untuk penelitian intensifikasi pertanian.


BIOPORI


Biopori SD Negeri 028067



Biopori merupakan lubang resapan yang berbentuk silindris dan dibuat secara vertikal ke dalam tanah. Hal ini dilakukan untuk metode resapan air guna mengatasi genangan air dengan cara meningkatkan daya resap air pada tanah.



KOMPOS ATAU HUMUS


Pak Bayu Menunjukkan Proses Humus Di SD Negeri 028067



Kompos merupakan sisa makhluk hidup yang mengalami pelapukan dan berbentuk seperti tanah. Manfaatnya untuk meningkatkan kesuburan tanah, memperbaiki struktur dan karakteristik tanah, meningkatkan hasil panen, meningkatkan aktivitas mikroba tanah, menekan serangan hama, dan lainnya.



BANK SAMPAH


Bank Sampah SD Negeri 028067



Tujuannya untuk memilah sampah yang kemudian diolah kembali lagi atau bisa dimanfaatkan sebagai barang kerajinan. Sampah tersebut sudah dipilah berdasarkan jenisnya dari tong sampah.


Para Murid SD Negeri 028067 Membuang Sampah Berdasarkan Jenisnya

Sampah Hasil Pilahan Yang Ada Di SD Negeri 028067

Sampah Yang Mau Diproses Menjadi Humus

12 comments

  1. Pendidikan yang nyaman dan aman akan melahirkan generasi yang berprestasi dan kreatif ya mas.

    ReplyDelete
  2. semoga program ini besar kontribusinya. pendidikan di indonesia memang masih text base..tidak berorientasi kreativitas

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin... Betul kak. Tahun 2016 aja peringkat ke 54 di dunia. Sangat jauh tertinggal dibandingkan dengan negara tetangga kita

      Delete
  3. luar biasa kegiatannya, kepedulian Astra dalam program KBA sukses membuat asa menjadi nyata..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin... Ya kak. Astra memang sukses membina kampung Cengkeh Turi terutama sekolah SD Negeri 028067 menjadi sekolah yang banyak diminati warga dan menjadi sekolah contoh bagi sekolah lainnya

      Delete
  4. Astra keren banget yaa. Semoga terus membina banyak sekolah atau desa agar lebih maju yaa.. aamiin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin... Mari kita doakan sama sama kak biar Astra terus melahirkan kampung berseri Astra lainnya di seluruh wilayah Indonesia

      Delete
  5. Keren banget. Menginspirasi banget ini sekolah dan Astra ya Fie. Salut juga ama kamu yang berjuang ke sana dan menulisnya dengan cara ciamik. Good job Fie.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya kak, sekolah SD Negeri 028067 ini sangat menginspirasi dan Astra benar benar membina kampung berseri astra terutama kampung Cengkeh Turi. Terima kasih banyak kak Chay... Ini semua berkat kakak juga yang selalu support. Sekali lagi, terima kasih banyak kak...

      Delete